Monday, September 22, 2008

Pengumuman No Urut

Hari ini nomor urut pasangan calon bupati/wakil diumumkan di weetebula.
Ketegangan mewarnai pengumuman kali ini. Jalan akses masuk ke weetebula dijaga ketat aparat (BRIMOB, POLSEK, POLRES), sebagian jalan diblokir. Aparat melakukan penggeledahan benda yg mencurigakan.
Ada parang, sabit, pisau, bom molotov sebagai barang temuan. Beberapa orang (belasan menurut sumber) ditangkap terkait dengan demo dan provokasi, mereka langsung digiring ke LP Waikabubak.
Memang hari ini sedikit panas, karena ada calon yg tdk masuk bursa PILKADA.
...on the spot

Thursday, September 18, 2008

Tidak Hari Ini

Setelah ditunggu-tunggu, ternyata pengumuman nomor urut peserta Pilkada tidak jadi dirilis hari ini (Kamis, 18 Sept 2008).
Anggota KPUD SBD ada rapat di Kupang, sehingga pengumuman diundur besok hari Senin, 20 Sept 2008.
Nunggu lagi ya...

Wednesday, September 17, 2008

Rencana KPUD SBD

Rencana besok, tgk 18 September, KPUD akan mengumumkan nomor urut pasangan calon bupati/wakil di Sekretariat KPUD SBD di Weetebula.
Banyak suara-suara yg berkembang sepanjang hr ini, bahwa besok suhu politik sedikit memanas. Gesekan bisa saja terjadi antara pendukung dr lain kubu, atau jg dengan aparat. Rumor yg berkembang, akan dilakukan penutupan jalan sementara oleh aparat, akses jalan ke arah weetebula akan ditutup, dr arah Waikabubak di Kertana, dr arah Kodi di daerah Ranggaroko, dr arah Tambolaka di Sapurata.
Baru ini yg bisa kami laporkan. Utk perkembangan terkini tunggu posting dr kami.

Upacara (Rencana ada CPNS)

Senin, 17 Sept 2008 di Lapangan Kantor Bupati SBD, jam 07.30 pemda SBD melakukan upacara apel kesadaran.
Penjabat Bupati SBD dlm amanat pidato menyampaikan rencana penerimaan CPNS 2008 (waktu, formasi dan jumlah posisi yg dibutuhkan menyusul).
...ayo bersiap utk cpns 2008

Tuesday, September 16, 2008

Hot News (belum masih anget)

Jam 18.15 WITA :
Jalanan depan RumJab msh penuh dengan aparat keamanan berjaga jaga. Mereka menunggu dgn penuh siaga.
Demo dari mana ya.
Tadi saat dijalan ada yg berbisik massa dari salah satu calon bpti yg turun demo ("katanya sih dari kubu MDT")
Kita tunggu sj ya.
Jam 19.00 :
ini berita yg sebenarnya, memang bikin heboh.
Ternyata bukan demo, tapi KPUD yg minta pengawalan ketat aparat, sampai 3 truk Brimob. KPUD datang melaporkan hasil kepada Penjabat Bupati SBD, Ir. Emmanuel Babu Eha, MSi.
Kasus ditutup.
...the end

Ramai di Rumah Jabatan Bupati

Sore jam 17.45 WITA terjadi hiruk pikuk ramai di depan jalan rumah jabatan bupati SBD di Weetebula. Sekitar 3 truk Brimob nampak lalu lalang, menurunkan anggota Brimob untuk berjaga di depan RumJab. Ada lagi anggota Polsek Loura turut berjaga-jaga.
Ada apa?
Kita belum tahu, kabarnya ada demo. Nanti kabar terbaru saya posting, langsung dari tempat kejadian (TKP).
...on the spot

Monday, September 15, 2008

Fenomena Jelang Pilkada

Kalau kita memperhatikan dengan seksama banyak kejadian atau fenomena yg terjadi menjelang Pilkada di SBD (sama pak, dimana-mana juga terjadi kok). Satu diantaranya adalah intesitas & mobilitas pasangan calon bupati/wakil bupati semakin padat berisi dan tiap hari, he3x.
Mereka ada dimana-mana, hari ini ada di acara kedukaan di desa A kecamatan B, besok ada di acara pesta nikah di desa C Kec D, malamnya ada di acara rapat kampung E.
Memang Pilkada selalu penuh dengan hal unik, menarik, kadang mengusik kita untuk usil berkomentar.
Selamat untuk semua pasangan calon, selamat berlomba menjaring massa, menuai pemilih, dimana saja dan kapanpun juga. Sehingga pada saat sudah terpilih siapa saja yg menjadi bupati & wakilnya menjadi terbiasa turun kebawah, menemui rakyatnya dimanapun dan kapanpun juga, dalam acara duka ataupun pesta.
... maju SBD'ku ...

Sunday, September 14, 2008

Laporan PACUAN KUDA HUT RI ke-63

Kab. SBD telah berhasil menyelenggarakan PACUAN KUDA dalam rangka HUT RI ke-63. Pacuan kuda dilaksanakan dr tanggal 7-13 Agustus 2008 di Lapangan Pacuan Kuda Omba Calo, desa Karuni Kab. SBD.
Peserta yg diundang: seluruh Pengda/Pengcab PORDASI se-Nusa Tenggara. Jumlah kuda peserta pacuan sebanyak 123 ekor.
Klas yg dilombakan :
ada 8 klas, yaitu klas PEMULA MINI, PEMULA 1, PEMULA 2, GRAND E, MINI, D, C dan klas B.
Hadiah Kejuaraan :
-UANG TUNAI (utk tiap klas, ada 8 klas) :
1. Juara I Rp. 4.000.000,-
2.. Juara II Rp. 3.000.000,-
3. Juara III Rp. 2.000.000,-
4. Juara IV Rp. 1.000.000,-
- PIALA TETAP utk JUARA I (ada 8 klas).
- BENDERA JUARA I (ada 8 klas).
- PIAGAM PENGHARGAAN Juara I - IV (ada 8 klas).
Demikian info dari Panitia Pacuan Kuda.
...<jaga kelestarian kuda sumba, kuda sandle wood>...

Pesta Demokrasi yang Tertunda

Gegap gempita & antusiasme rakyat SBD untuk menyalurkan aspirasinya akhirnya tertunda. Rencana 8 September 2008 akan dilangsungkan PILKADA untuk memilih BUPATI dan WAKIL BUPATI ternyata tidak jadi berlangsung.
Masih ada hambatan disana sini.
Disadari atau tidak penundaan PILKADA sedikit banyak akan berpengaruh khususnya agenda-agenda pemerintahan yang masih dipimpin oleh penjabat bupati Ir. Emanuel Babu Eha, MSC.
Kita berdoa proses PILKADA lancar, jujur, adil, tidak merugikan salah satu pasangan calon. Amin

Coba Posting dari Email



Get your preferred Email name!
Now you can @ymail.com and @rocketmail.com.